Sukses! Labuhan Batu Science Olympiad 2025 Berjalan Lancar dengan Lebih dari 1.500 Peserta.
( 18 March 2025 )
Labuhan Batu, 16 Februari 2025 – Labuhan Batu Science Olympiad 2025 telah sukses digelar pada Minggu, 16 Februari 2025, di RK Bintang Timur Rantauprapat. Kompetisi yang diselenggarakan oleh Pusat Olimpiade Sains Indonesia (POSI) ini diikuti oleh lebih dari 1.500 peserta dari berbagai jenjang pendidikan, mulai dari SD/MI, SMP/MTs, hingga SMA/MA/SMK se-Sumatera Utara.
Kompetisi ini berlangsung dengan lancar dan mendapat antusiasme tinggi dari para peserta, guru pendamping, serta pihak sekolah. Labuhan Batu Science Olympiad 2025 menghadirkan berbagai bidang perlombaan yang mencakup Matematika, IPA, Bahasa Inggris untuk jenjang SD/MI; Matematika, IPA, dan Bahasa Inggris untuk jenjang SMP/MTs; serta Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Ekonomi, Geografi, dan Bahasa Inggris untuk jenjang SMA/MA/SMK. Tidak hanya bagi siswa, ajang ini juga membuka kompetisi khusus bagi para guru dengan kategori Literasi dan Numerasi.
Fahruroji Panjaitan, selaku Direktur Utama POSI, menyampaikan bahwa kompetisi ini bertujuan untuk mengukur kompetensi siswa di Labuhan Batu sekaligus mendukung tujuan besar POSI dalam pemerataan pendidikan di Indonesia. “Kami ingin memberikan kesempatan yang sama bagi seluruh siswa untuk mengasah kemampuan akademiknya melalui ajang kompetisi yang berkualitas. Dengan adanya olimpiade ini, kami berharap dapat mendorong semangat belajar dan berprestasi di kalangan pelajar.” ungkapnya.
Para peserta yang berhasil meraih prestasi terbaik mendapatkan berbagai penghargaan, termasuk piala juara umum, uang pembinaan, medali, serta piagam penghargaan. Selain itu, peserta juga mendapatkan sertifikat sebagai bentuk apresiasi atas usaha dan partisipasi mereka dalam ajang ini.
Dengan terselenggaranya Labuhan Batu Science Olympiad 2025 yang sukses dan lancar, diharapkan semakin banyak siswa yang termotivasi untuk berprestasi dan mengembangkan potensi akademiknya. POSI berkomitmen untuk terus menghadirkan kompetisi yang berkualitas dan memberikan manfaat luas bagi dunia pendidikan di Indonesia.